Deretan Tempat Wisata di BSD Tangerang BSD, Tangerang adalah salah satu daerah terdekat dari Jakarta. Apabila sudah tiba waktu akhir pekan, cukup banyak warga Jakarta untuk menikmati wisata guna menghindari macet dan BSD adalah salah satu tujuan mereka. Ingin tahu beberapa tempat wisata di BSD yang bisa kamu kunjungi? Simak ulasan berikut sampai selesai, ya!
Bagi kamu yang belum pernah kesana, nyatanya di daerah ini ada beragam pilihan tempat wisata atau hiburan. Jadi, kamu tidak akan cepat bosan apabila berkunjung kesini.
Rekomendasi Tempat Wisata di BSD Tangerang
Tidak perlu berlama-lama lagi, langsung saja kami bagikan deretan spot wisata keren di BSD yang layak untuk dikunjungi saat akhir pekan.
-
Floating Castle Froggy
Mengunjungi Floating Castle Froggy bisa membuat para pengunjung masuk ke cerita dongeng. Interior di dalam istana yang digabungan antara biru dan putih seperti membuat suasana tengah berada di dalam istana Cinderella.
Spot wisata traveling satu ini dapat dijadikan sebagai area edukasi lantaran ada sejumlah event yang mampu menambah pengetahuan bagi anak-anak. Oleh karena itu, kamu dapat membawa anak bermain sambil belajar.
-
The Breeze BSD City
The Breeze adalah kawasan perbelanjaan luar ruangan yang bisa kamu datangi sembari berwisata. Luas kawasan ini kurang lebih 2,5 hektare sekaligus mempunyai suasana ramah lingkungan. Dalam salah satu tempat wisata di BSD satu ini, kamu bisa mencoba wisata kuliner dan area hiburan dengan panorama hijau yang asri dan indah pastinya.
-
Ocean Park BSD
Apabila tertarik mencoba wisa air, maka kamu dapat berkunjung ke Ocean Park yang terletak di BSD Serpong, Tangerang. Di sini, terdapat beragam wahana permainan air yang dapat dinikmati. Tidak hanya itu, para pengunjung juga bisa mencoba fasilitas lain,, seperti flying fox, outbound, sampai taman main anak-anak.
-
Scientia Square Park
Scientie Square Park adalah ruang hijau terbuka yang digunakan untuk bermain skateboard, panjat tebing, peternakan ikan koi, hingga jalan santai.
Suasana persawahan hijau, padang rumput, dan pepohonan rindang dapat dimanfaatkan sebagai area mengambil foto estetik. Kemudian, lokasi wisata ini juga sangat cocok untuk anak-anak agar lebih cinta kepada alam.
-
Monumen Palagan Lengkong
Rekomendasi tempat wisata di BSD berikutnya adalah Monumen Palagan Lengkong. Monumen ini didirikan guna mengenang peristiwa Lengkong. Nah, insiden ini adalah serangan yang dilakukan oleh tentara Jepang yang mengakibatkan Mayor Daan Mogot beserta pasukannya gugur dalam pertempuran. Mengunjungi tempat ini untuk berwisata di akhir pekan mampu menambah wawasan sejarah yang wajib kita jaga.
-
Taman Kota BSD
Adalah hutan kota yang cocok sekali bagi kamu yang ingin bersantai. Di sini, kamu dapat melakukan piknik dengan teman, keluarga, atau bahkan pasangan. Terdapat dua taman, taman pertama sering dipakai berolahraga, bersepeda, atau joging. Sementara taman kedua mempunyai Jembatan Cinta.
-
Danau Cipondoh
Ingin berwisata di spot yang alami? Jangan khawatir, BSD memiliki Danau Cipondoh atau lebih dikenal dengan Situ Cipondoh. Danau yang berada di KH. Hasim Ashari, Tangerang ini bisa dijadikan tempat untuk kamu yang berminat melihat pemandangan alam sambil berwisata air.
Baca Juga : Ruben Navas Jadi Incaran Kuat The Reds!
Tidak hanya memancing, di sini kamu bisa juga menaiki perahu bebek, mencoba flying fox, menjelajahi danau menggunakan perahu, sampai mencicipi makanan lezat yang dijual di lokasi ini.
Demikian deretan rekomendasi tempat wisata di BSD yang wajib kamu kunjungi saat weekend. Ingin hanya bersantai sambil menikmati pemandangan ataupun memancing di danau ada, ditambah dengan berbagai fasilitas yang lengkap ada di sini. Terima kasih!